Writer Final Fantasy X Senang Cerita Buatannya Bikin Pemain Menangis

Penulis Final Fantasy X Kazushige Nojima – Beberapa waktu lalu, sebuah survei di Jepang mehadirkan daftar game RPG yang bikin para pemainnya menangis. Diantara game tersebut hadir nama Final Fantasy X yang dianggap paling membuat mereka sedih saat memainkannya.
Ternyata hasil survey tersebut membuat Writer Final Fantasy X senang bagaimana cerita game yang dia buat bisa membuat Pemain menangis. Benarkah itu?
Perasaan Writer Final Fantasy X Melihat Player Menangis dengan Cerita Game yang Dia Buat

Melalui sebuah tweet di akun Twitter X miliknya, Kazushige Nojima selaku Writer Final Fantasy X menyampaikan rasa Syukur dan Bahagia ketika mengetahui karya miliknya masuk dalam daftar game yang bisa memberikan impresi membekas, bahkan sentimen emosional yang menyedihkan pada para pemainnya.
Perlu kalian ketahui, Kazushige Nojima juga turut terlibat dalam pembuatan cerita game milik Square Enix, seperti Kingdom Hearts, Final Fantasy VII: Crisis Core, dan juga Final Fantasy XV.

Dan dalam hasil survey yang diselenggarakan oleh majalah Denfami, game yang dikerjakan oleh Kazushige Nojima selain Final Fantasy X ada Crisis Core: Final Fantasy VII yang berada di peringkat ke-2, Final Fantasy VII di posisi ke-24, serta Kingdom Hearts II menempati urutan ke-33.
Reaksi dari Kazushige Nojima

Berikut pernyataan dari Kazushige Nojima melalui akun Twitter X miliknya.
Oooh, saya merasa senang. Saya mengerjakan skenario dan setting untuk beberapa game yang berada di urutan 1, 2, 24, dan 33. Saya juga turut terlibat pada game di urutan 10. Tiada hal yang lebih menyenangkan selain mengetahui bahwa karya-karyaku di masa lampau dapat terus membekas di benak mereka yang memainkannya, bahkan hingga saat ini. Kazushige Nojima
Itulah informasi mengenai reaksi senang dari Writer FFX dan beberapa game lain yang dia kerjakan bisa membuat Player menangis. Bagaimana menurut kalian dengan informasi ini?
What's Your Reaction?






